Breaking News
Home / News / Tingkatkan pelayanan Polri dan Sukseskan Asta Cita, Polres Batu adakan Kerjasama dengan pihak Eksternal

Tingkatkan pelayanan Polri dan Sukseskan Asta Cita, Polres Batu adakan Kerjasama dengan pihak Eksternal

Kota Batu – Polres Batu Polda Jatim bersama Kantor kementerian agama kota Batu, Dinas Pertanian kota Batu, Dinas pendidikan kota Batu, Cabang Perum Bulog Kancab Malang, Politeknik Sahid PSDKU Batu mengadakan beberapa Nota Kerjasama di berbagai bidang yang secara resmi digelar penandatangananya di Rupatama Polres Batu.Jum’at (10/1/25)

Acara tersebut dihadiri oleh Wakapolres Batu Kompol Danang Yudanto yang mewakili Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranata , Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu Muhammad Chori, Kepala kementerian Agama Kota Batu Bapak Macsun Zain, Pimpinan Cabang Perum Bulog Kancab Malang M.Nurjuliansyah Rachman dan Ketua Panitia Kegiatan Politeknik Sahid PSDKU Batu

Dalam sambutannya Wakapolres Batu mengucapkan terimakasih Kepada seluruh tamu undangan yang berkenan hadir dalam acara penanda tanganan ini

“ Terima kasih banyak buat Bapak ibu yang berkenan hadir dalam undangan kami, sekaligus kami mengucapkan permohonan maaf karena bapak Kapolres yang sedianya menghadiri acara ini, karena ada acara yang tidak bisa ditinggal sehingga memberikan delegasi kepada kami untuk mewakili,” Kata Kompol Danang.

Wakapolres Batu  menjelaskan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Polres Batu  dengan berbagai pihak ini merupakan upaya untuk mewujudkan dan meningkatkan hubungan kerjasama yang lebih baik dan intent sehingga dapat mendukung tercapainya program program yang telah digariskan oleh pemerintah secara sempurna juga terciptanya kamtibmas wilayah hukum Polres Batu yang kondusif.

 “Dalam bidang perekrutan anggota Polri yang bersih, transparan, akuntabel, humanis, di Polres Batu maka perlu adanya keterlibatan dinas pendidikan kota Batu, Kementrian Agama kota Batu, untuk memeriksa Ijazah, NEM/HUAN dan raport.”

“ Kerjasama dengan Dispenduk Capil kota Batu untuk memeriksa keabsahan KTP, KK, dan Akte Kelahiran, sehingga dapat mencegah/menghilangkan pendapat masyarakat tentang adanya praktek Korupsi, Kolusi dan Nepotisme.

“ Kemudian dalam bidang Asta Cita, Polri sebagai penggerak ketahanan pangan untuk menuju swasembada pangan maka menjadi Penting menggandeng Dinas Pertanian kota Batu dan Bulog Cabang Malang sehingga program ketahanan pangan menjadi Sukses,” Kata Wakapolres

Dan yang terakhir adalah Kerjasama dengan Politeknik Sahid PSDKU Batu guna membentuk peningkatan kemampuan SDM personel Polri

“ Terakhir bersama Politeknik Sahid PSDKU Batu kita persiapkan personil Polri khususnya polisi menuju era 5.0 guna memberikan pelayanan kepariwisataan, penegakkan hukum serta memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat melalui pelatihan pelatihan yang sudah dilaksanakan  dan akan diteruskan lagi,” ujar Mantan Kasat Reskrim Polresta Malang Kota ini.

Mudah-mudahan dengan Kerjasama ini dapat menjadikan manfaat guna membentuk hubungan yang kemudian dapat berkembang menjadi komitmen yang mengikat untuk memperoleh pemahaman formal, yang disertai dengan kewajiban dan komitmen para pihak guna meminimalkan segala resiko yang mungkin ada dang yang lebih penting pelayanan masyarakat di Kota Batu semakin meningkat .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *