Breaking News
Home / News / Bhabinkamtibmas Sumbergondo Kunjungi Petani Sayur Dukung Program Ketahanan Pangan Bergizi

Bhabinkamtibmas Sumbergondo Kunjungi Petani Sayur Dukung Program Ketahanan Pangan Bergizi

Batu,  Bhabinkamtibmas Desa Sumbergondo, Aipda Radit melaksanakan kunjungan kerja ke kebun sayur milik Bapak Suli di Dusun Tegalsari, Desa Sumbergondo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Ketahanan Pangan Bergizi yang digalakkan oleh Polri untuk mendorong pemanfaatan lahan pertanian guna mewujudkan kemandirian pangan Masyarakat, Kamis(10/04/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Aipda Radit Bhabinkamtibmas Desa Sumbergondo melakukan dialog langsung dengan Bapak Suli, salah satu petani lokal yang aktif menanam berbagai jenis sayuran seperti sawi, kangkung, dan cabai. Selain memberikan motivasi, Aipda Radit juga menyampaikan pentingnya peran petani dalam mendukung ketahanan pangan, terutama di tingkat desa.

“Polisi tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga menjadi penggerak dalam program-program yang bermanfaat bagi masyarakat, termasuk ketahanan pangan. Kami mendorong warga, khususnya petani, untuk memaksimalkan lahan mereka guna menciptakan pangan bergizi yang berkelanjutan,” ujar radit

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari warga setempat, termasuk Bapak Suli, yang merasa terbantu dengan adanya pendampingan dari aparat keamanan. “Saya senang dapat berkontribusi untuk ketahanan pangan di daerah kami. Dukungan dari Bhabinkamtibmas sangat berarti,” tuturnya.

Program ini sejalan dengan upaya Pemerintah Kota Batu dalam mewujudkan Batu sebagai Kota Agrowisata yang mandiri pangan. Ke depan, Bhabinkamtibmas berencana memperluas pendampingan ke petani lain serta mengedukasi masyarakat tentang diversifikasi tanaman pangan bergizi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *