Batu – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Batu melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas dalam rangka kegiatan pawai ta’aruf yang diselenggarakan oleh Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Batu, Selasa (26/2/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi peserta maupun pengguna jalan lainnya. Rabu ( 26/02/2025 )
Pawai ta’aruf yang diikuti oleh ratusan peserta ini mengambil rute dari halaman MAN Batu menuju beberapa ruas jalan utama di Kota Batu. Guna menghindari kemacetan dan potensi gangguan lalu lintas, personel Sat Lantas Polres Batu diterjunkan ke sejumlah titik rawan untuk melakukan pengaturan serta rekayasa lalu lintas jika diperlukan.
Kasat Lantas Polres Batu, AKP Kevin, menjelaskan bahwa pihaknya telah menyiapkan skema pengamanan yang optimal agar arus lalu lintas tetap lancar selama kegiatan berlangsung. “Kami menurunkan sejumlah personel untuk melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas guna menghindari kepadatan kendaraan di sekitar lokasi pawai. Selain itu, kami juga berkoordinasi dengan panitia untuk memastikan kelancaran jalannya acara,” ujar AKP Kevin.
Selama kegiatan berlangsung, petugas secara aktif mengarahkan pengendara agar mengambil jalur alternatif guna mengurangi kepadatan di ruas jalan yang dilewati oleh peserta pawai. Selain itu, imbauan kepada masyarakat juga disampaikan agar tetap tertib dan mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.
Pihak kepolisian mengapresiasi kedisiplinan peserta pawai serta kerja sama masyarakat dalam mendukung kelancaran acara ini. Dengan pengamanan yang optimal, kegiatan pawai ta’aruf MAN Batu dapat berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.
Sat Lantas Polres Batu mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu berhati-hati dalam berkendara serta menaati peraturan lalu lintas demi keamanan dan kenyamanan bersama